28 JANUARI 2017 : " SELAMAT ATAS PENDEWASAAN GKJB PEP.BANSEL MENJADI GKJ BANSEL " GKJ BANSEL: Sapa Mentari

Translate

Senin, 15 Agustus 2016

Sapa Mentari

🌄 SAPA MENTARI 🌄
Pdt Firdaus T K,MSi

Senin, 15 Agustus 2016

🌝 QUO VADIS 🌝
(Edisi khusus HUT ke-90 GKJ Bandung)
Bacaan Leksionari:
2 Tawarikh 33:1-17  
Ibrani 11:1-7

"Tetapi tanpa iman tidak mungkin orang berkenan kepada Allah. Sebab barangsiapa berpaling kepada Allah, ia harus percaya bahwa Allah ada, dan bahwa Allah memberi upah kepada orang yang sungguh-sungguh mencari Dia."
(Ibrani 11:6)

Hari ini GKJ Bandung memperingati ulang tahun yg ke 90...
Mengingat jauhnya perjalanan ....
Mengenang segala perjuangan ....
Sebuah perziarahan iman ....
Sebuah pengembaraan ....
Dilakoni bersama2 dalam sebuah perarakan ....
Bak perjalanan umat dari tanah pembuangan menuju tanah perjanjian ....
Untuk mencari hadirat Tuhan ....

Kadang duka mendera ....
Tak jarang suka menyapa ...
Namun selalu menyisakan tanya ....
"Quo vadis....." .... hendak kemana....?

Tentu hendak .... berpaling kepada Allah, ...
προσέρχομαι (baca: proserchomai)....
Sebuah kata tanpa makna ....
Sebuah proses.... sebuah perjalanan ....
Sebuah kesempatan.....

Sebagaimana Raja Manasye mendapat kesempatan utk kembali datang ke hadirat Tuhan....

"Dalam keadaan yang terdesak ini, ia berusaha melunakkan hati TUHAN, Allahnya; ia sangat merendahkan diri di hadapan Allah nenek moyangnya,  dan berdoa kepada-Nya. Maka TUHAN mengabulkan doanya, dan mendengarkan permohonannya. Ia membawanya kembali ke Yerusalem dan memulihkan kedudukannya sebagai raja. Dan Manasye mengakui, bahwa TUHAN itu Allah."
(2 Tawarikh 33:12-13)

Maka, tatkala tanya itu kembali menyeruak...
"Quo vadis..... ....
Jawablah dengan penuh keyakinan ....
"Aku mau berpaling kepada Allah...."
"Aku mau mencari hadirat-Nya ...."

Mungkin bukan jalan yg mudah....
Namun percayalah...
"Hai anak-Ku, imanmu telah menyelamatkan engkau, pergilah dengan selamat!"
(Lukas 8:48)

Selamat ulang tahun, GKJ Bandung...
Juga utk semua Dulur Mentari ....
Selamat menapaki perziarahan menuju hadirat Tuhan...
Sugeng enjang sedherek sadaya....
Gusti mberkahi.
🙏🙏🙏

Tidak ada komentar:

Posting Komentar